Tuna satak bathi sanak
1. Falsafah tuna satak bathi sanak secara harfiah berarti
merugi sejumlah uang, tetapi beruntung mendapat saudara.
2. Makna lain dari tuna satak bathi sanak adalah prinsip orang Jawa dalam dagang, yang lebih baik rugi uang, tapi mendapatkan untung saudara atau keluarga.
3. Tuna satak bathi sanak yang artinya untung sedikit
tidak apa-apa, asal bertambah persaudaraan. Bagi seorang pedagang yang dalam bahasa Jawa disebut bakul (bakulan).
4. Tuna satak bathi sanak merupakan kearifan lokal
masyarakat Jawa yang mencerminkan nilai-nilai luhur kerja sama dan gotong
royong pada masyarakat Jawa. Konsep tersebut dipakai oleh para pedagang untuk
menarik para pembeli, rugi sedikit tidak mengapa asalkan bertambah saudara.