40 Orang Terkaya Indonesia 2013
By, Syehha
Majalah Forbes merilis daftar 40 orang terkaya di Indonesia
pada 2010. Disebutkan, kekayaan dari 40 orang itu mencapai US$ 71 miliar atau
meningkat dibandingkan tahun lalu yang sebesar US$42 miliar.
Pada urutan pertama, pemilik grup Djarum, Budi dan Michael
Hartono, tercatat sebagai orang paling kaya di Indonesia. Total kekayaannya
senilai US$11 miliar.
Di urutan kedua juga diduduki oleh bos perusahaan rokok
yakni Susilo Wonowidjojo, pemilik Gudang Garam. Total kekayaannya mencapai US$
8 miliar.
Berikut daftar 40 orang terkaya versi Forbes:
34. Kusnan dan Rusdi Kirana US$580 juta
35. Wiwoho Baduki Tokronegoro US$575 juta
36. Engki Wibowo dan Jenny Quantero US$560 juta
37. Husain Djojonegoro US$545 juta
38. Eka Tjandranegara US$525 juta.
39. Sutanto Djuhar US$490 juta.
Berikut keterangan ringkas usahanya dan daftar 40 orang terkaya di Indonesia tahun 2012
selengkapnya:
1. R. Budi dan
Michael Hartono
Robert Budi Hartono dan Michael Hartono adalah dua
bersaudara kakak beradik yang mampu bekerja sama untuk membangun bisnisnya
menjadi lebih maju. Sehingga keduanya mampu meraup kekayaan senilai US$ 15
miliar per November 2012. Sungguh angka yang menakjubkan, bukan?
Bisnis yang digeluti kedua bersaudara ini antara lain, dari
bisnis perbankan dan bisnis rokok. Yang mana untuk untuk penghasilan US$ 11
miliar lebih menekankan pada kepemilikan sahamnya pada PT Bank Central Asia
Tbk, sementara untuk sisanya diperoleh dari bisnis rokoknya dan bisnis tambahan
lainnya, yaitu dari rokok kretek Djarum, dari perkebunan kelapa sawit yang
dimilikinya, dan juga dari kompleks real estate di Jakarta.
2. Eka Tjipta
Widjaja
Eka Tjipta Widjaja, merupakan pemilik dari perusahaan Golden
Agri Resources dan juga pemilik perkebunan kelapa sawit terbesar kedua di
dunia, dengan kekayaan senilai US$ 7,7 miliar. Karena perkebunan yang
dimilikinya memiliki luas 459.500 hektar. Tidak hanya itu saja, Eka Tjipta
Widjaja juga merupakan salah satu pemilik lembaga jasa keuangan Sinar Mas
Multiarta. Namun sayangnya, kekayaan Eka Tjipta Widjaja mulai turun di tahu
2012 ini. Hal ini dikarenakan kinerja Sinar Mas Multiartha dan Smartfen Telecom
melemah. Sehingga kekayaan Eka Tjipta Widjaja menjadi turun hingga US$ 300
juta.
3. Susilo
Wonowidjojo
Susilo Wonowidjojo merupakan pemilik Gudang Garam. Meskipun
pada dasarnya Perusahaan tersebut bukan beliau yang mendirikannya, melainkan
ayah Susilo Wonowidjojo yang mendirikannya. Namun, hal ini tidak membuat Susilo
Wonowidjojo menjadi patah semangat. Justru karena dari ayahnya itulah Susilo
Wonowidjojo menjadi lebih bertanggung jawab dalam memimpin perusahaannya. Dan
sekarang ini, Susilo Wonowidjojo menjabat menjadi presiden komisaris Gudang
Garam, dengan kekayaan senilai US$7,4 miliar.
4. Anthoni Salim
dan keluarga
Anthoni Salim merupakan seorang pebisnis generasi kedua dari
CEO Group Salim yang berhasil menjadi salah satu dari 10 Tokoh Bisnis Paling
Berpengaruh di tahun 2005 versi Warta Ekonomi. Hal ini dikarenakan beliau
dinilai telah berhasil membuat kerajaan bisnis Salim Group bangkit kembali
setelah dulu sempat mengalami kemunduran akibat dari adanya krisis ekonomi di
tahun 1998. Kini, Anthoni Salim dan keluarga memiliki aset kekayaan senilai
US$5,2 miliar.
5. Chairul
Tanjung
Chairul Tanjung memiliki aset senilai US$ 3,4 miliar. Tidak
hanya itu saja, meskipun Chairul Tanjung dilahirkan oleh seorang wartawan yang
terpaksa harus menutup perusahaan persnya pada orde lama di Jakarta, namun hal
itu tidak membuat Chairul Tanjung patah semangat. Justru pada saat itulah
beliau justru gigih menempuh gelar pendidikannya untuk masuk ke jurusan
kedokteran gigi di Universitas Indonesia, pada tahun 1981, meskipun pada saat
itu ia tidak memiliki biaya dikarenakan tingginya biaya kuliah. Sehingga, hal
tersebut membuat Chairul Tanjung mencoba membiayai kulahnya sendiri dengan cara
mulai berjualan kaos, buku kuliah, dan berbagai alat kedokteran.Tidak hanya itu
saja, sampai di saat ia lulus dari kedokteran itupun, ia tetap berjualan
peralatan medis dan juga peralatan laboratorium. Meskipun sayangnya hal
tersebut kandas, dan ia pun mengalami kebangkrutan.
Nah, dari sinilah Chairul mencoba memulai kariernya kembali
dengan cara membuka usaha dibidang kontraktor. Bahkan ia telah mengerjakan
berbagai proyek industri, terutama dari bahan dasar rotan. Dan seiring
bejalannya waktu, akhirnya Chairul mulai membuka sebuah perusahaan pertamanya,
yang bernama perusahaan Pariarti Shindutama.
Ketika membuka perusahaan tersebut, Chairul ditemani oleh
beberapa orang temannya, hingga akhirnya mereka berhasil menangani beberapa
jenis ekspor, yang mana untuk jenis ekspor pertama mereka pada mulanya adalah
ekspor sepatu. Barulah kemudian, bisnisnya mulai menanjak.
Namun sayangnya hal ini tidak berakhir dengan baik lagi.
Karena jalan pemikiran antara Chairul dan temannya menjadi berbeda. Hingga
akhirnya Chairul mencoba untuk menjalankan bisnisnya sendiri, dengan memulai
bisnis dalam media cetak. Dan sekarang, Chairul sudah berhasil sukses dan
menjadi orang terkaya dengan peringkat nomor 5.
6. Sri Prakash
Lohia
Sri Prakash Lohia dijadikan sebagai orang terkaya urutan
nomor enam, karena beliau memiliki aset sebesar US$3 miliar. Sri Prakash Lohia
ini merupakan pengusaha terkaya yang berasal dari India namun sekarang ini
beliau sudah berkewarganegaraan Indonesia. Beliau menggeluti bisnis dibidang
tekstil, dengan perusahaannya bernama Indorama. Beliau meraup kekayaan sebesar
itu semata-mata hanya berasal dari perusahaan Indorama Coorporation yang
didirikannya bersama dengan ayahnya, yakni ML Lohia.
Perusahaan Indorama ini pada mulanya didirikan sebagai
pabrik benang di tahun 1976 di
Indonesia. Namun, karena semakin majunya perusahaan tersebut, akhirnya
perusahaan Indorama tersebut berkembang dan membuka usaha lagi untuk membuat
benang pintal, yang mana digawangi oleh Indorama IPLIK, Indorama Shenin, dan
ISIN Lanka.
Tidak hanya itu saja, saat ini perusahaan Indorama juga
telah menaungi bisnis lainnya berupa pengembangan Real Estate. Itulah sebabnya,
tidak heran jika sejak tahun 2008, perusahaan Indorama tersebut mampu meraup
kesuksesan hingga memiliki nama di berbagai belahan dunia, dan melakukan
investasi ke Negara lain melalui Indorama Ventura PCL, yang mana merupakan
salah satu polyester yang terdaftar di bursa efek Thailand.
7. Sukanto
Tanoto
Sukanto Tanoto merupakan seorang pengusaha sukses yang tidak
terlahir dari bangku pendidikan sarjana, melainkan beliau sukses hanya dengan
pendidikan yang ditempuh hingga berumur 17 tahun saja. Beliau lahir di kota
Medan pada 25 Desember 1949 dan di tahun 2012 ini berhasil menduduki peringkat
ke-tujuh dengan aset kekayaan senilai US$ 2,8 miliar.
Kekayaan tersebut diperolehnya bukan karena suatu hal yang
kebetulan. Melainkan ada beberapa hal yang telah dilakukannya dengan usaha
keras. Salah satunya adalah usahanya dalam mengelola perusahaan dibidang
industri kertas, yaitu Asia Pacific Resources International Ltd (APRIL). Karena
usahanya itulah akhirnya beliau berhasil memiliki tidak hanya satu perusahaan,
namun perusahaan lainnya yang menyusul, seperti perusahaan minyak sawit Asian
Agri, yang mana hingga kini perusahaan tersebut tidak hanya berjalan dalam
negeri saja, namun perusahaan ini juga telah berkiprah hingga ke luar negeri
yaitu Brazil dan China. Tidak hanya itu saja, bahkan baru-baru ini beliau juga
telah meluncurkan proyek barunya yaitu Liquid Natural Gas. Namun untuk proyek
yang satu ini, beliau tidak mengerjakan proyek tersebut sendirian. Karena
beliau kini telah memiliki mitra baik, di Juangsu, China.
8. Peter Sondakh
Peter Sondakh adalah seorang pengusaha yang berhasil dengan
berbagai jenis usaha yang dikelola perusahaannya. Beliau adalah seorang
pengusaha dari Malang yang memulai kariernya dari nol hingga kini terus
berkembang dan mengantarkannya menjadi orang sukses yang sekaligus membuatnya
berhasil untuk meraih peringkat ke-8 di jajaran pengusaha terkaya di Indonesia
dengan aset US$ 2,6 miliar. Hal ini diperolehnya dari perusahaan yang berhasil
ia kelola, yaitu perusahaan Bentoel dan
Rajawali group (perusahaan kelapa sawit). Tidak hanya itu saja, ternyata
Peter juga memiliki perusahaan di luar negeri hingga membuatnya sempat tinggal
di Amerika Serikat dalam waktu yang cukup lama. Kini beliau tinggal di Jakarta
dengan bisnis yang dijalankannya.
9. Boenjamin
Setiawan
Boenjamin Setiawan adalah seorang pengusaha sukses yang
berhasil mendirikan, sekaligus mengelola perusahaan dibidang farmasi di
Indonesia pada tahun 1966. Meskipun sebenarnya perusahaan tersebut terbentuk
bukan karena hasil jerih payahnya sendiri, melainkan beliau telah dibantu oleh
5 saudaranya, yaitu Khouw Lip Tjoen, Khouw Lip Hiang, Khouw Lip Swan, Maria
Karmila, dan F. Bing Aryanto. Perusahaan tersebut bernama PT Kalbe Farma Tbk.
Dari sinilah beliau berhasil memproduksi berbagai obat-obatan hingga membuatnya menjadi terkenal dan
sukses.
Tidak hanya itu saja, berkat jerih payahnya tersebut,
akhirnya beliau juga berhasil mendirikan tiga perusahaan dalam waktu bersamaan
guna memperkuat perusahaannya dibidang farmasi. Perusahaan tersebut bernama,
Dankos Laboratories, PT Enseval Putra Megatrading, dan PT Innogene Kabiotect
Pte. Ltd. Untuk perusahaan yang terakhir tersebut khusus dibuat untuk
perusahaan yang berhubungan dibidang riset dan pengembangan. Itulah sebabnya
tak heran jika kini aset kekayaannya bisa mencapai senilai US$ 2,35 miliar, dan
membuatnya menjadi seorang pengusaha terkaya no-9 di Indonesia.
10. Putera Sampoerna
Putera Sampoerna adalah seorang pengusaha sukses yang
terlahir di Schiedam, Belanda pada 13 Oktober 1947. Beliau dikenal sebagai
presiden ke-tiga dari perusahaan PT. HM Sampoerna. Meskipun pada mulanya beliau
tidak hanya mengembangkan perusahaan tersebut. Karena pada mulanya beliau juga
sempat mencari peluang bisnis lainnya, seperti membuka supermarket Alfa. Tidak
hanya itu saja, beliau juga pernah mendirikan sebuah bank, yang bernama Bank
Sampoerna. Namun sayangnya hal tersebut tidak berjalan sesuai dengan yang
diinginkannya. Hingga akhirnya perusahaan tersebut harus kandas di tengah
jalan. Maka dari itulah kini beliau kembali pada perusahaan PT. HM
sampoerna-nya, dengan membangun perusahaan lainnya pula di Negara lain. Yaitu
di London, Inggris dengan perusahaan kasinonya yang bernilai 120 juta
poundsterling, dan perusahaan judinya yang bernama Mansion di Gibraltar. Itulah
sebabnya tak heran jika kini aset kekayaannya bisa mencapai US$ 2,3 miliar.
11. Mochtar Riady
Mochtar Riady adalah seorang pengusaha sukses yang lahir
pada 12 Mei 1929. Beliau merupakan salah satu orang yang telah berhasil
mendirikan bisnis perbankan di awal suksesnya, hingga membuatnya menjadi salah
satu pria terkaya di urutan ke-11 di Indonesia. Perusahaan tersebut bernama
Bank Lippo. Kini Bank Lippo tidak hanya memliki satu cabang bisnis saja. Namun
ada beberapa cabang yang ada pada bank tersebut, di antaranya meliputi 50 anak
perusahaan dengan jumlah karyawan hingga 50 ribu orang. Bank Lippo menangani
jasa keuangan, seperti asuransi, reksadana, perbankan, dan lainnya. Tidak hanya
itu saja, beliau juga telah mendirikan perusahaan di bidang industry elektronik
dan otomotif. Selain itu, beliau juga telah bergabung dengan Bank Central Asia,
hingga membuatnya menjadi semakin naik dan kini total kekayaannya telah
mencapai hingga US$ 2,2 miliar.
12. Low Tuck
Kwong
Datu Low Tuck Kwong adalah salah seorang pengusaha sukses
dari Singapura yang berhasil dengan bisnis konstruksinya yang dibangun di
Indonesia. Sehingga hal tersebut membuatnya menjadi pindah ke Indonesia di
tahun 1972. Dari sinilah beliau mulai dengan membangun kontruksi bawah tanah
dan laut dengan sempurna. Tidak hanya itu saja, beliau juga telah berhasil
dengan kontruksinya dalam membangun bisnis pertambangan pada PT Bayan
Resources, yang dimulai dari tahun 1998, hingga kini membuatnya dikenal sebagai
raja batu bara. Saat ini aset kekayaannya bernilai US$ 2 miliar.
13. Tahir
Tahir adalah seorang pengusaha sukses yang memulai kariernya
dengan membangun dealer mobil di tahun 1980. Namun, hal itu tidak berlangsung
lama, hingga akhirnya ia harus terpuruk dan berhenti mengerjakan bisnis
tersebut. Akan tetapi hal ini tidak membuatnya patah semangat. Justru karena
itulah ia mulai bangkit kembali dan mulai merintis usaha baru dibidang garmen.
Dari sinilah belau mulai melaju dan mulai membuka usaha dibidang keuangan,
dengan membuka Bank Mayapada ditahun 1990. Tidak hanya itu saja, beliau juga
mulai membangun bisnis lainnya dengan cara membuka sektor rumah sakit dan toko
bebas bea perusahaan media. Kemudian, karena semua bisnis-bisnisnya itu mulai
berkembang pesat, akhirnya beliau memulai lagi dengan membuka usaha yang baru,
yaitu mendirikan sebuah perusahaan properti sebanyak sebelas perusahaan di Bali
dan Singapura, hingga akhirnya kini Tahir mulai dikenal banyak orang. Tak heran
jika kini aset kekayaannya bisa mencapai US$ 1,8 miliar.
14. Ciliandra
Fangiono
Ciliandra Fangiono adalah seorang pengusaha muda yang sukses
dengan bisnis kelapa sawitnya di Sumatera dan Kalimantan. Dari sinilah ia telah
berhasil mengelola hingga lebih dari 247.000 hektar perkebunan kelapa sawit,
bernama First Resources Ltd. Tidak hanya itu saja, karena kepiawaiannya dalam
mengelola perkebunan itulah, kini perusahaan kelapa sawitnya telah dikenal
hingga ke luar negeri. Bahkan, perusahaannya kini telah tercatat dalam bursa
efek Singapura. Selain itu, perusahaan kelapa sawitnya kini juga memiliki anak
perusahaan, bernama PT Ciliandra Perkasa. Namun untuk anak perusahaannya ini hanya
memfokuskan dalam bidang penanaman dan panen kelapa sawit saja. Sedangkan untuk
perusahaan utamanya lebih mengutamakan pembuatan buah kelapa sawit menjadi
minyak kelapa sawit. Aset kekayaannya beliau kini telah mencapai US$ 1,79
miliar.
15. Martua Sitorus
Martua Sitorus adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
di usianya yang masih 52 tahun dalam mengelola sebuah bisnis. Beliau berasal
dari Medan. Dari sinilah beliau memulai kariernya dengan membuka sebuah bisnis
perusahaan Wilmar International sebagai salah satu perusahaan palm oil di
Indonesia yang terkenal. Dan kini, karena kepandaiannya dalam mengelola
perusahaan itulah, akhirnya beliau berhasil membangun sebuah perusahaan di
bidang pengolahan minyak dan juga mampu membeli kebun kelapa sawit yang sangat
luas di daerah Sumatera Utara. Itulah sebabnya tak heran jika kini aset
kekayaannya bisa mencapai hingga US$ 1,75 miliar.
16. Achmad Hamami
Achmad Hamami adalah seorang pengusaha sukses yang berasal
dari lulusan Angkatan Udara Belanda di tahun 1960. Dimana pada akhirnya memilih
meninggalkan karir militernya dan kemudian memulai bisnis kecil-kecilan dengan
membuka kursus di rumahnya untuk anak-anak. Kemudian, di tahun 1970, akhirnya
beliau mendirikan sebuah perusahaan PT Trakindo Utama untuk alat berat. Karena
kepandaiannya itulah, dari sini perusahaan terebut akhirnya resmi menjadi agen
Caterpillar. Tidak hanya itu saja, seiring dengan berjalannya waktu, dari
usahanya dalam mengelola PT Trakindo itulah, akhirnya beliau mendirikan sebuah anak perusahaan demi mendukung bisnis
Trakindo tersebut. Anak perusahaan tersebut bernama PT Sanggar Sarana Baja dan
PT Chandra Sakti Utama Leasing. Kedua perusahaan tersebut dibangun pada tahun
1977 dan 1995. Karena itulah kini beliau memiliki aset kekayaan senilai US$ 1,7
miliar.
17. Theodore
Rachmat
Theodore Rachmat adalah seorang pengusaha sukses yang
berhasil mendirikan perusahaan pertamanya dibidang kontruksi ditahun 1970.
Perusahaan tersebut bernama PT Porta Nigra. Namun pendirian perusahaan tersebut
tidak serta merta dari usahanya sendiri, melainkan dari bantuan kakaknya,
bernama Benedictus Purwanto Rachmat. Dari sinilah kemudian, beliau memulai
mengasah kemampuan bisnisnya dengan melakukan magang di Gevehe B dari
perusahaan Belanda. Namun karena kepandaiannya itulah akhirnya beliau diangkat
menjadi direktur perusahaan PT Astra Honda Motor, hingga akhirnya beliau
berhasil diangkat lagi menjadi Presiden Direktur untuk PT Astra Internasional.
Lalu, beberapa lama kemudian, akhirnya beliau diberikan
saham untuk mengelola PT Surya Semesta Internusa Tbk. Namun, karena
kemampuannya yang tidak bisa diragukan itulah akhirnya beliau mulai
memberanikan diri menanam saham pada perusahaan PT Windu Tri Nusantara.
Selanjutnya, karena dirasa perusahaan yang dikelolanya berkembang pesat,
akhirnya beliau memberanikan diri untuk mendirikan sebuah perusahaan bernama PT
Triple A Jaya. Dan kini, perusahaan yang dikelolanya semua berkembang pesat.
Tak heran jika beliau bisa memiliki aset kekayaan senilai US$ 1,6 miliar.
18. Kartini
Muljadi
Kartini Muljadi adalah salah satu pengusaha wanita yang
berhasil mendirikan kantor pengacara Kartini Muljadi pada tahun 1990. Pada saat
itu, beliau mendirikan kantor tersebut bersama dengan rekannya. Berkat
kegigihannya dalam mengembangkan perusahaan, akhirnya beliau bisa memiliki aset
kekayaan sebesar US$ 1,5 miliar. Tidak hanya itu saja, karena rasa
solidaritasnya yang tinggi dalam bahu membahu, akhirnya anak-anaknya pun juga
berhasil dan sukses untuk membangun sebuah perusahaan. Perusahaan tersebut
bernama Tempo Scan. Dan saat ini, Kartini Miljadi berhak menyandang predikat
wanita terkaya di Indonesia.
19. Murdaya Poo
Murdaya Poo adalah salah satu pengusaha yang sukses berkat
ketekunan dan kegigihannya dalam mengelola perusahaan. Perusahaan yang
dikelolanya bergerak dibidang listrik dan genset. Beliau membangun bisnis
listrik tersebut di tahun 1992 di bawah naungan PT Kencana Sakti Indonesia.
Tidak hanya itu saja, berkat kegigihannya, beliau juga telah dikenal sebagai
pemimpin yang sukses dalam membangun Central Cakra Murdaya. Tak heran jika kini
usahanya bisa semakin meluas hingga menjadi pembangkit listrik tenaga uap dan
gas di Tanjungpriok. Selain itu, beliau juga memiliki usaha bisnis lainnya
dibidang properti, kontraktor listrik, agro industri, dan juga perkayuan.
Itulah sebabnya aset kekayaannya bisa mencapai senilai US$ 1,5 miliar.
20. Djoko Susanto
Djoko Susanto adalah seorang pengusaha yang sukses dalam
membangun minimarket terbanyak yang tersebar di Indonesia. Minimarket tersebut
bernama Alfamart. Alfamart dibangun pada tahun 1994. Dari sinilah berkat
kemampuan dan usaha kerasnya, beliau akhirnya memberanikan diri untuk membeli
Northstar. Sehingga tak heran jika kini belau bisa memiliki aset kekayaan
senilai US$ 1,4 miliar.
21. Eddy Katuari
Eddy Katuari adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
dalam mengelola perusahaannya bersama dengan rekannya Johannes Ferdinand
Katuari. Dari sinilah keduanya memulai bisnisnya dengan membuka industry
rumahan. Namun karena kegigihannya itulah, alhirnya keduanya berhasil
mendirikan sebuah perusahaan bernama Wings, yangmnaa hingga kini telah maju dan
dikenal oleh banyak orang. Karena selain higienis, produk yang dibuatnya pun
terbilang cukup murah. Tak heran jika dalam waktu singkat akhirnya perusahaan
tersebut semakin berkembang hingga menuju ke sektor kelapa sawit, real estate,
bahkan hingga ke Bank. Itulah sebabnya tak heran jika kini beliau berhasil
memperoleh penghasilan senilai US$ 1,3 miliar.
22. Edwin Soeryadjaya
Edwin Soeryadjaya adalah salah satu pengusaha sukses pemilik
Saratoga Capital yang berhasil mengantongi sebuah penghargaan sebagai
Indonesian Entrepeneur of the Year pada tahun 2010. Tidak hanya itu saja,
bahkan pengumuman anugerah penghargaan tersebut diumumkan oleh Chief Executive
Officer Ernst and Young Giuseppe Nicolosi. Karena mereka menganggap bahwa,
beliau sangat berperan dalam chairman di Saratoga Group. Dari sinilah beliau
mulai mengembangkan bisnisnya dengan menjabat sebagai Presiden komisaris di PT
Adaro Energy Tbk, atau biasa disebut dengan PT Padang Kurnia. Perusahaan ini
dikenal sebagai perusahaan dengan rating terbesar ke dua di Indonesia yang dianggap
berperan penting untuk stok batu bara
untuk pasar di Indonesia. itulah sebabnya tak heran jika beliau bisa memiliki
aset kekayaan senilai US$ 1,2 miliar.
23. Sjamsul Nursalim
Sjamsul Nursalim adalah seorang pengusaha sukses yang
berasal dari Indonesia. Beliau adalah pemilik perusahaan Gajah Tunggal Mulia
Tbk. Di mana perusahaan tersebut bergerak di bidang produksi ban mobil, usaha
bank, dan pertambangan. Dari sinilah karena usahanya yang keras, akhirnya
beliau berhasil menjadi seorang pengusaha terkaya dengan urutan ke-23. Beliau
memiliki kekayaan senilai US$ 1,2 miliar.
24. Ciputra
Ciputra adalah seorang pengusaha sukses yang berasal dari
Sulawesi Tengah. Beliau lahir pada 24 Agustus 1931. Beliau memiliki banyak
perusahaan dibidang properti. Itulah sebabnya tak heran jika beliau sering kali
dijuluki sebagai pebisnis properti. Beberapa perusahaannya yang terkenal
adalah, Jaya Group, Metropolitan Group, dan Ciputra Group. Dari sinilah karena
usahanya yang keras, serta karena kegigihannya, akhirnya beliau bisa memiliki
aset kekayaan hingga mencapai US$ 1,17 miliar.
25. Soegiarto
Adikoesoemo
Soegiarto Adikoesoemo adalah seorang pengusaha sukses yang
bergerak dibidang pertambangan batu bara. Perusahaan beliau bernama AKR
Corporindo. Namun karena pada awal 2012 lalu harga batu bara mengalami
penurunan, akhirnya beliau memberanikan diri untuk mengalihkan bisnisnya pada
produksi petrokimia dan distribusi minyak. Dan karena usahanya inilah akhirnya
beliau bisa memiliki aset kekayaan senilai US$ 1,15 miliar. Sungguh fantastis,
bukan?
26. Kiki Barki
Kiki Barki adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
dari usaha bisnisnya dalam menggeluti bursa saham dunia. Dari sinilah ia mulai
mendirikan bisnisnya dengan mendirikan perusahaan tambang batu bara dari PT Harum
Energy TBK. Dan karena kegigihannya itulah, akhirnya beliau berhasil menanamkan
sahamnya ke Cockatoo Coal dari Australia. Itulah sebabnya tak heran jika beliau
bisa memiliki aset kekayaan senilai US$ 1,08 miliar.
27. Kuncoro Wibowo
Kuncoro Wibowo adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
dari usaha kerasnya dalam mengatur manajemen perusahaan dengan baik. Hingga
akhirnya dari usahanya dalam membangun PT Ace Hardware di Indonesia, kini
perusahaan beliau telah berhasil memenuhi pusat perbelanjaan diberbagai kota di
seluruh Indonesia sebagai pusat alat kebutuhan rumah tangga dan elektronik. Dan
karena inilah, akhirnya beliau berhasil menduduki peringkat ke-27 sebagai orang
terkaya di Indonesia pada tahun 2012, dengan nilai kekayaan sebesar US$ 1,06 miliar.
28. Garibaldi Thohir
Garibaldi Thohir adalah seorang pengusaha yang sukses
mengelola perusahaan pertambangannya, khususnya pada pengelolaan tambang batu
bara di Indonesia. Perusahaan tersebut bernama Adaro Energy. Dari sinilah
beliau menjabat sebagai Presiden Direktur Adaro Energy. Dan karena usahanya
yang tidak kenal lelah itulah akhirnya beliau bisa memperoleh peringkat ke-28
sebagai orang terkaya di Indonesia. meskipun pada mulanya beliau harus memulai
karirnya dari PT Allied Indocoal di Sumatra Barat, pada 1992. Yang mana
kemudian, beliau akhirnya berlanjut bekerja pada perusahaan PT WOM Finance,
sebagai perusahaan kredit yang berafiliasi dengan Honda Motor. Dan kemudian,
beliau baru menjalankan usahanya pada Adaro Energy pada tahun 2005. Kini beliau
memiliki aset kekayaan sebesa US$ 1,05 miliar.
29. Hary
Tanoesoedibjo
Hary Tanoesoedibjo adalah seorang pengusaha terkenal, yang
terlahir di kota Surabaya, Jawa Timur, pada 26 September 1965. Pada mulanya,
beliau mendirikan grup PT Bhakti Investama Tbk di tahun 1989. Kemudian, di
tahun 2002, beliau kemudian menjabat sebagai presiden direktur PT Global
Mediacom. Selanjutnya, di tahun 2003, beliau akhirnya menjabat sebagai Presiden
Direktur lagi untuk PT Rajawali Citra
Televisi Indonesia. tidak hanya itu saja, beliau juga berhasil diangkat sebagai
Komisaris PT Mobile-8 Telecom Tbk, Indovision, serta beliau juga berhasil
diangkat sebagai orang penting di berbagai perusahaan yang bernaung di Global
Mediacom serta Bhakti Investama. Itulah sebabnya tak heran jika aset kekayannya
bisa bernilai hingga US$ 1,04 miliar.
30. Lim Hariyanto
Wijaya Sarwon
Lim Hariyanto Wijaya Sarwon adalah seorang pengusaha sukses
yang menggeluti bidang manufaktur. Di mana perusahaan yang dikelolanya adalah
PT Bumitama Agri. Dari sinilah beliau mulai mengelola perkebunan sawit dan
komoditas lainnya. Hingga akhirnya, kini beliau juga telah berhasil membangun
sebuah perusahaan investasi dan pertambangan nikel serta batubara di Indonesia.
itulah sebabnya tak heran jika total kekayaan beliau bisa mencapai hingga US$
1,03 miliar.
31. Benny Subianto
Benny Subianto adalah salah satu pengusaha batu bara yang
berhasil memperoleh penghasilan pribadi hingga mencapai US$ 1,02 miliar. Itupun
dilakukan tidak serta merta langsung lancar. Karena pada mulanya, beliau pernah
menjabat sebagai wakil direktur utama PT ASTRA International Tbk. Selain itu,
dari perusahaan inilah beliau akhirnya berlanjut bekerja pada PT. United
Tractors, Tbk sebagai direktur utama. Tidak hanya itu saja, beliau juga pernah
mengelola bisnis minyak sawit. Itulah sebabnya tak heran jika beliau bisa
mencapai peringkat ke-31 sebagai pria terkaya di Indonesia.
32. Harjo Sutanto
Harjo Sutanto adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
mendirikan perusahaan pertamanya bersama rekannya. Perusahaan tersebut bernama
Wings Corporation. Pada mulanya perusahan tersebut didirikan pada tahun 1948 di
Surabaya. Namun karena kepandaiannya dalam mengelola bisnis tersebut, kini
beliau berhasil menjadi market leader yang mempekerjakan ribuan orang pada
pabriknya yang berlokasi di Surabaya dan Jakarta. Tak heran jika beliau bisa
memperoleh kekayaan senilai US$ 1 miliar.
33. Kusnan dan Rusdi
Kirana
Kusnan Kirana dan Rusdi Kirana, mereka adalah seorang
pebisnis yang berhasil mendirikan sebuah maskapai PT Lion Mentari Air Lines
dengan harga tiket yang terjangkau. Itulah sebabnya dari hasil kerja keras
mereka itu, akhirnya berhasil menambah 16 armada pesawat menjadi sebanyak 57
unit. Hingga kini mereka berhasil membukukan nilai kekayaan sebesar US$ 900
juta. Tidak hanya itu saja, mereka juga berhasil mendapatkan peringkat ke 33
sebagai pengusaha terkaya di Indonesia.
34. Aksa Mahmud
Aksa Mahmud adalah seorang pengusaha yang berhasil mengelola
perusahaannya di Makasar. Perusahaannya diberi nama Bosowa. Di mana perusahaan
tersebut bergerak dibidang semen. Dari sinilah beliau mulai bekerja keras dalam
membangun usahanya untuk menggunakan sistem full mix. Sehingga beliau berhasil
menjadi penyalur ready mix yang paling besar di Indonesia Timur. Tak heran jika
beliau berhasil memiliki aset kekayaan senilai US$ 820 juta.
35. Prajogo Pangestu
Prajogo Pangestu adalah seorang pengusaha sukses yang
berhasil mengelola usaha bisnisnya hingga menguasai Grup Barito Pacific
International. Padahal, dulu beliau hanyalah seorang penjual ikan asin di
Singkawang, Kalimantan Barat. Namun, karena kegigihan dan usahanya yang tak
kenal lelah, akhirnya beliau berhasil mengepakkan sayapnya ke Sumatera Selatan
hingga Irian jaya. Tak heran jika beliau bisa memiliki total kekayaan seniali
US$ 800 juta.
36. Alexander Tedja
Alexander Tedja adalah seorang pebisnis murni dari
perusahaan PT Pakuwon Jati Tbk. Beliau adalah seorang presiden komisaris yang
berhasil membuat industri properti di Indonesia menjadi lebih dinamis. Karena
beliau memiliki potensi yang luar biasa dalam mengelola bisnisnya. Hingga kini,
beliau berhasil mendirikan sebuah bisnis properti residensial dan mall terbesar
di Jawa Timur. Itulah sebabnya tak heran jika beliau bisa memiliki total
kekayaan senilai US$ 790 juta.
37. Husain
Djojonegoro
Husain Djojonegoro adalah seorang pengusaha sukses yang
dulunya hanya dipandang sebelah mata oleh beberapa masyarakat di sekitarnya.
Namun, kini beliau berhasil menjadi seorang direktur di perusahaan PT
International Chemichal Industrial Co. Ltd. Perusahaan tersebut bergerak
dibidang baterai. Yang paling mnegejutkan adalah, kini total kekayaan beliau
telah mencapai US$ 780 juta. Tak heran jika beliau berhasil menjadi salah satu
pria terkaya di Indonesia, meskipun dulunya dianggap remeh.
38. Sudhamek
Sudhamek adalah seorang pengusaha sukses yang berhasil
menjalankan bisnis warisan dari keluarganya. Dari sinilah beliau mulai
menjalankan bisnis bernama PT Tudung Putra Jaya. Perusahaan tersebut didirikan
oeh ayahnya, dan berdiri sejak tahun 1958. Kini di usianya yang ke-56 tahun,
beliau telah berhasil memiliki aset kekayaan senilai US$ 760 juta. Tak hanya
itu saja, kini bisnis yang dijalankannya telah melaju ke international. Bahkan
beliau telah menjadi sponsor tim sepakbola Real Madrid.
39. Hashim
Djojohadikusumo
Hashim Djojohadikusumo adalah seorang pengusaha sukses yang
berhasil mengelola usaha bisnisnya yang berkembang dibidang minyak dan energi
di Kazakhtan. Selain itu, beliau juga memiliki perusahaan di Tiongkok, bernama
Citic Group. Itulah sebabnya tak heran jika beliau bisa berhasil menyelamatkan
perusahaan Prabowo Kiani Kertas. Dan tentu saja hal itu bisa dilakukannya
karena kemampuannya yang unggul. Berkat itu semua kini total kekayaannya bisa
mencapai US$ 750 juta.
40. Eddy Kusnadi
Sariaatmadja
Eddy Kusnadi Sariaatmadja adalah seorang pengusaha sukses
yang berhasil mengelola bisnisnya hingga menguasai dua stasiun televisi
terkenal di Indonesia. Yaitu SCTV dan Indosiar. Tidak hanya itu, beliau juga
telah berhasil mengelola perusahaannya yang bernama PT Elang Mahkota Teknologi
yang bergerak dibidang komputer dan media. Tak heran jika beliau bisa memiliki
total kekayaan senilai US$ 730 juta.