Primbon Jawa Rejeki DAN Hari Lahir SERTA Cara Menghitungnya
Neptu Primbon Jawa
Neptu
Jawa erat kaitannya dengan weton serta primbon, sebab ketiganya saling
berhubungan untuk membaca suatu hal sesuai dengan kepentingan seseorang. Arti
neptu jawa adalah nilai tertentu dari masing-masing hari dari hari Senin hingga
Minggu atau tujuh hari dalam seminggu.
Dan
nilai dari hari pasaran dalam Jawa yaitu lima hari dalam satu minggu. Ya,
dengan mengetahui neptu hari kelahiran dapat membantumu mengecek peruntungan
rezeki yang dimiliki. Adapun beberapa hari kelahiran dengan neptunya dapat
kita simak sebagai berikut :
1.
Minggu
nilainya adalah (5)
2.
Senin
nilainya adalah (4)
3.
Selasa
nilainya adalah (3)
4.
Rabu
nilainya adalah (7)
5.
Kamis
nilainya adalah (8)
6.
Jumat
nilainya adalah (6)
7.
Sabtu
nilainya adalah (9)
Weton Primbon Jawa
Dalam primbon Jawa lengkap rejeki, arti weton sendiri adalah
kata dalam bahasa Jawa yang artinya adalah hari kelahiran. Weton Jawa dihitung
dengan cara menggabungkan hari dalam seminggu dengan lima hari pasaran Jawa.
Hari
dalam satu minggu adalah Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu,
sedangkan hari pasaran Jawa ada lima yaitu Pahing, Kliwon, Wage, Legi dan Pon.
Jadi saat berbicara weton, seseorang akan ditanyai hari apa dia lahir dan
bertepatan dengan hari pasarannya.
Mengetahui
weton kelahiran beberapa orang meyakini bahwa fungsinya bisa menentukan hari
baik, mengetahui peruntungan baik, mengetahui watak dan kepribadian. Sedangkan
ada beberapa jenis Weton yang dikenal masyarakat.
Berikut
ini weton primbon Jawa tersebut :
1.
Legi
nilainya adalah (5)
2.
Pahing
nilainya adalah (9)
3.
Pon
nilainya adalah (7)
4.
Wage
nilainya adalah (4)
5.
Kliwon
nilainya adalah (8)
Cara Menghitungnya
Setelah
mengetahui penjelasan dan jumlah dari weton dan juga neptu. Pembaca blogger yang mulia, bisa
mengetahui bagaimana cara menghitung primbon Jawa lengkap rejeki. Cara
menghitungnya juga mudah.
Apabila
kalian lahir pada hari Senin dengan weton Legi, maka hasil dari neptu weton
adalah 4 + 5= 9. Itulah jumlah neptu weton kelahiran yang bisa kalian cek
peruntungan rezeki.
Selain
itu untuk mengecek seperti apa Primbon Jawa tanggal lahir berdasarkan
peruntungan dan rezeki secara praktis dapat dilakukan dengan mengunjungi informasi online tentang Primbon Jawa.
Langkah untuk menghitung weton
kelahiran berdasarkan Primbon Pal Srigati. Pasalnya, ada beberapa metode yang
umum digunakan untuk mengetahui peruntungan rezeki, jodoh, dan hari baik.
Hari Lahir Pembawa Keberuntungan
Hari-hari lahir yang memang dikenal sebagai pembawa keberuntungan. Primbon Jawa lengkap rejeki dilihat dari hari lahir ini, dipercaya memang memiliki keberuntungan secara mutlak, terutama dalam hal rejeki, baik itu keuangan, jodoh, hingga kesehatan.
Berikut ini beberapa hari-hari keberuntungan tersebut, beserta dengan penjelasannya :
1.
Minggu
Wage: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir weton ini memiliki peruntungan yang
baik. Di mana, karakter orang dengan weton tersebut dipercaya punya perilaku
baik dan sangat dermawan. Sifatnya inilah yang kemudian akan membawa rezeki
bagi pemilik weton Minggu wage.
2.
Selasa
Pon: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir, weton tersebut membawa keberuntungan
yang positif karena mudah mendatangkan rezeki.
3.
Rabu
Pon: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir weton Rabu pon diyakini akan membawa
banyak keberuntungan. Mulai dari rezeki berupa materi ataupun non-materi, akan
mudah diperoleh bagi pemilik weton Rabu pon.
4.
Rabu
Pahing: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir, weton tersebut juga mudah
mendatangkan rezeki. Orang pemilik weton ini diketahui sangat pintar sehingga
bisa membawanya dalam banyak keberuntungan.
5.
Kamis
Legi: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir weton ini juga mudah mendatangkan
rezeki karena punya kecerdasan tinggi serta beruntung dalam sebuah usaha.
6.
Kamis
Kliwon: Menurut Primbon Jawa tanggal lahir weton Kamis kliwon memiliki
peruntungan yang juga pembawa rezeki baik bagi pemiliknya. Di mana, arti weton
Kamis kliwon dipercaya punya hati yang baik, ikhlas sehingga akan memberikan
dampak positif bagi diri pemiliknya.
7.
Jumat
Kliwon: Primbon Jawa tanggal lahir menyebut weton Jumat kliwon memiliki
keberuntungan berupa kekayaan hingga kehidupannya yang Makmur.
Primbon Tanggal Lahir Rejeki
Primbon
tanggal lahir rejeki berdasarkan weton menjadi salah satu hal yang kerap bikin
penasaran. Meski hidup di zaman modern, ternyata masih banyak orang yang
mencari ramalan rezeki untuk dirinya sendiri.
Pada dasarnya, primbon merupakan buku yang dianggap menyimpan berbagai jawaban atas berbagai misteri di dunia ini.
Menurut KBBI, primbon adalah kitab yang berisikan ramalan (perhitungan hari baik,
hari nahas, dan sebagainya). Ya, tak hanya untuk mengetahui peruntungan rezeki,
Primbon juga memuat pengetahuan kejawaan, rumus ilmu gaib (rajah, mantra, doa,
tafsir mimpi), sistem bilangan yang pelik untuk menghitung hari mujur, dan lain
sebagainya.
Biasanya, berbagai perhitungan yang diperlukan berkaitan dengan weton atau hari lahir seseorang. Weton terdiri dari hari dan pasaran. Masing-masing hari memiliki nilai yang jika dijumlahkan, kalian akan mengetahui neptu seseorang.
Agar lebih
jelas, kita simak penjelasan berikut ini :
1. Weton Hari Lahir
-
Minggu : 5
-
Senin : 4
-
Selasa : 3
-
Rabu : 7
-
Kamis : 8
-
Jumat : 6
- Sabtu : 9
2.
Weton Hari Pasaran
-
Wage : 4
-
Kliwon : 8
-
Legi : 5
-
Pahing : 9
-
Pon : 7
Untuk
mengetahui neptu, kalian bisa memasukkan nilai sesuai keterangan di atas pada
rumus di bawah ini. Misalnya, kalian lahir di hari Senin Kliwon:
Senin
Kliwon (4 + 8 = 12).
Berarti,
neptu kalian adalah 12. Hasil ini, nantinya bisa kalian gunakan untuk
mengetahui berbagai ramalan.
Rejeki Berdasarkan Weton
Selanjutnya,
ada penjelasan mengenai primbon tanggal lahir rejeki berdasarkan weton. Berikut
ini, ada beberapa weton yang dipercaya akan membawa banyak rezeki kepada
pemiliknya.
1.
Minggu
Wage: Menurut primbon Jawa, tanggal lahir weton ini memiliki peruntungan yang
baik. Karakter orang dengan weton Minggu Wage dikenal baik dan sangat dermawan.
Sifat tersebut yang kemudian membawa rezeki datang padanya.
2.
Kamis
Kliwon: Orang yang punya weton Kamis kliwon dipercaya berkarakter baik dan
ikhlas sehingga akan memberikan dampak positif bagi diri pemiliknya.
3.
Rabu
Pon: Orang yang lahir di hari Rabu Pon diyakini punya banyak keberuntungan.
Mulai dari rezeki berupa materi hingga non-materi.
4.
Selasa
Pon: Weton Selasa Pon membawa keberuntungan yang positif karena mudah
mendatangkan rezeki bagi pemiliknya.
5.
Rabu
Pahing: Weton Rabu Pahing juga mudah mendapatkan rezeki. Selain itu, orang yang
lahir di hari tersebut juga dipercaya punya otak yang sangat pintar sehingga
bisa membawanya dalam banyak keberuntungan.
6.
Jumat
Kliwon: Weton Jumat kliwon memiliki keberuntungan berupa kekayaan hingga
kehidupannya yang Makmur.
7.
Kamis
Legi: Weton Kamis Legi juga dipercaya mudah mendatangkan rezeki karena punya
kecerdasan tinggi serta beruntung dalam sebuah usaha.
8.
Rabu
Wage : Akan mendapat energi positif dalam usaha meningkatkan taraf kehidupan.
Weton Rabu Wage memiliki peluang besar menjadi salah satu weton paling
beruntung tahun ini jika berhasil mengatur keuangan dengan lebih bijaksana.
Peruntungan Suami Istri
Selain
mengetahui primbon tanggal lahir rejeki secara pribadi, tak ada salahnya juga
untuk mencari tahu tentang peruntungan suami istri. Terlebih, jika kalian punya
rencana menikah dalam waktu dekat.
Masih
berdasarkan perhitungan neptu di penjelasan sebelumnya, kalian perlu memasukkan
weton kalian dan pasangan pada rumus di bawah ini :
Ø Weton suami:
Minggu Wage (5 + 4 = 9)
Ø Weton istri:
Selasa Pahing (3 + 9 = 12)
Selanjutnya,
kita perlu menjumlahkan neptu tersebut dan dibagi 7. Jadi, (9 + 12 = 21 : 7 =
3).
Angka
3 berarti Gedhong Rembulan. Maksudnya, rumah tangga yang kalian bina akan
mendapat kemudahan dalam hal rezeki dan anak-anak yang baik. Meski begitu,
kalian juga akan mendapatkan ujian berupa perselingkuhan, perselisihan, atau
salah satunya sakit-sakitan.
Untuk
hasil perhitungan di angka lain, kalian bisa menyimak lebih lanjut pada
penjelasan berikut ini :
v Angka 1 : Rumah
tangga akan berakhir cepat. Bisa jadi, salah satu akan meninggal tak lama
setelah memiliki anak pertama.
v Angka 2 : Rumah
tangga kalian akan mendapatkan keteduhan, seperti ketentraman dan kebahagiaan
hingga akhir hayat.
v Angka 3 : Rumah
tangga kalian akan mendapat kemudahan dalam hal rezeki dan anak-anak yang baik.
Meski mendapat kebahagiaan, bukan berarti tak ada masalah yang datang. Rumah
tangga kalian akan diuji dengan adanya perselingkuhan, perselisihan, atau salah
satunya sakit-sakitan.
v Angka 4 : Bale
Kedhawang atau rasa was-was. Kalian akan merasa gelisah karena menghadapi
banyak masalah dalam kehidupan pernikahan, seperti ekonomi, kesehatan,
keturunan, dan masih banyak lagi.
v Angka 5 :
Pernikahan kalian akan kesulitan dalam mendapatkan keturunan meskipun
pernikahannya sudah berlangsung puluhan tahun.
v Angka 6 : Rumah
tangga kalian jatuh pada Warak Pangrungruman atau dipenuhi dengan rezeki yang
melimpah. Sayangnya, pasangan tidak bisa bertahan lama karena sebab tertentu.
v Angka 0 :
Kehidupan rumah tangga kalian kemungkinan tak akan berjalan harmonis. Pasalnya,
salah satu pasangan akan lebih mendominasi.
Jam Baik Mencari Rezeki Menurut Primbon Jawa
Setiap
manusia diwajibkan untuk mencari rezeki, terutama jika ia adalah seorang kepala
rumah tangga. Tentu saja rezeki harus dicari dengan cara yang benar agar
mendapat keberkahan. Biasanya, dalam mencari rezeki, para pembaca blogger yang mulia juga harus memilih
hari baik dengan harapan bisa mendapat keberuntungan dan kemudahan dalam
mencari rezeki.
Dalam
ilmu kejawen, menentukan hari dan jam baik mencari rezeki perlu dapat dilakukan
sesuai dengan weton kelahiran dan juga weton hari dimana Anda akan mencari
rezeki. Bagi masyarakat Jawa, weton kelahiran diyakini dapat memengaruhi
keberuntungan seseorang. Jadi, tidak heran jika kini masih banyak masyarakat
Jawa yang percaya akan hal tersebut.
Adapun
cara mencari hari baik untuk usaha berdasarkan weton yakni sebagai berikut :
Tentukan
jumlah weton kelahiran Anda.
Tentukan
jumlah weton keberangkatan Anda.
Jumlahkan
kedua jumlah weton tersebut.
Setelah
ketemu jumlah wetonnya, bagi dengan angka 7.
Selanjutnya,
tentukan berapa sisa angka setelah dibagi 7.
Cek
arti sisa angka setelah dibagi 7.
Sedangkan
makna hasil bagi jumlah weton untuk mencari rezeki adalah sebagai berikut:
Sisa
1 – Segara Wasesa, artinya banyak rezeki selama berbuat baik.
Sisa
2 – Tunggak Semi, artinya selalu mendapat rezeki.
Sisa
3 – Satria Wibawa, artinya selalu mendapat kemudahan.
Sisa
4 – Sumur Sinaba, artinya tempat pelarian.
Sisa
5 – Bumi Kapetak, artinya bisa menjadi petani atau pengolah tanah.
Sisa
6 – Satriya Wirang, artinya selalu mendapat cobaan.
Sisa
7 – Labu, artinya kekurangan dan sering pindah.
Selain itu, masyarakat Jawa juga percaya ada waktu baik untuk mencari rezeki.
Berikut
penjelasannya yang dikutip dari buku Kitab Primbon Jawa Serbaguna karya R.
Gunasasmita (2009).
Hari
Senin pagi: Rezeki cenderung kecil sampai tengah hari. Rezeki mulai besar
hingga matahari terbenam.
Hari
Selasa pagi: Rezeki lebih condong ke arah timur, sedangkan tengah hari mulai
bergeser ke arah barat. Waktu terbaik mencari rezeki yaitu ketika ashar.
Hari
Rabu: Rezeki kecil di arah timur, paling besar tengah hari di arah barat. Waktu
terbaiknya ketika ashar.
Hari
Kamis pagi: Rezeki besar di arah Timur, mengecil pada tengah hari dan membaik
di waktu ashar di arah Barat.
Hari
Jumat pagi: Rezeki di arah Timur kecil, sedangkan di arah Barat besar menjelang
ashar.
Hari
Sabtu pagi: Rezeki di arah Timur kecil, menjelang siang rezeki besar ke arah
Barat.
Hari
Minggu pagi: Rezeki cenderung besar sampai tengah hari. Rezeki mulai kecil
menjelang matahari terbenam.